Cara Terbaru Mengatasi Masalah Advan S5E 4Gs Sinyal Hilang Setelah Flashing
Cara Mengatasi Advan S5E 4Gs Sinyal Hilang Setelah Flashing - Sebenarnya masalah sinyal hilang khususnya pada Advan S5E ini sudah menjadi masalah umum yang memang seringkali terjadi. Bahkan bukan hanya setelah di lakukan flashing seperti saya ini.
Ada juga kasus sinyal hilang pada Advan S5E 4GS jaringan 4G hilang tanpa melakukan apa apa tiba tiba lenyap begitu saja. Atau dapat juga sinyal hilang pada Advan S5E 4GS di karenakan hard reset ataupun Soft reset, itu juga kerap terjadi.
Untuk anda yang juga sedang mengalami masalah pada ponsel android Advan S5E 4GS dengan kendala sinyal hilang dapat mengikuti tutorial yang sedang saya tulis di sini.
Namun sebelum kita melangkah ke tahap tahap cara mengatasi Advan S5E 4GS Sinyal Hilang, sedikit akan saya ulas dulu spesifikasi lengkap dari ponsel android kelas tersebut.
Spesifikasi Advan S5E 4GS
Advan S5E 4GS di lengkapi dengan sektor keamanan kokoh yakni Anti Theft. Tembok keamanan yang dikembangkan oleh Advan tersebut, akan memberikan lapisan pengamanan yang lebih optimal. Smartphone ini menawarkan performa yang lebih cepat dan lebih aman.
Ada enam pilihan dari fitur anti theft dan itu dapat diakses dari perangkat mobile, laptop atau PC Desktop. Pertama tracking. Fitur ini mampu melacak ketika smartphone hilang atau ke tangan orang lain dan nanti akan ada tampilan peta serta alamat.
Cara melacaknya mudah, yakni tinggal mengakses di perangkat mobile atau PC Desktop. Nantinya, akan muncul informasi pada layar peta lokasi smartphone tersebut.
Kedua manual shoot. Fitur ini dapat mengambil foto atau gambar pencuri. Jadi, pemilik dapat mengetahui secara langsung siapa yang mengambil smartphone secara langsung. Ketiga alarm finder.
Fitur ini akan membuat perangkat mobile berbunyi seperti alarm. Bagi si pencuri tentu akan panik ketika mendengar suara keras. Fitur ini pun berguna saat pemilik lupa menaruh smartphone di mana.
Cara Mengatasi Advan S5E 4GS Sinyal Hilang
Sekarang mari kita mulai saja tutorial tentang bagaimana cara memperbaiki masalah Advan S5E 4GS sinyal hilang.
Perlu saya beritahukan terlebih dulu yang saya maksud di sini adalah bukan karena masalah hardware. Serta imei dan baseband dalam posisi aman, tidak ada masalah.
Untuk memperbaiki masalah sinyal hilang pada ponsel android Advan S5E 4GS ini saya menggunakan tool khusus untuk flashing yakni ResearchDownload.
Untuk menggunakan tool ResearchDownload pun tidaklah ribet karena hanya berupa tool gratisan yang tidak memerlukan sebuah Box repair maupun dongle pada umumnya.
Sebelumnya siapkan beberapa bahan wajib yang di butuhkan untuk mengatasi masalah sinyal hilang pada Advan S5E 4GS yang dapat anda download pada link di bawah berikut ini.
Bahan Bahan:
- ResearchDownload ►Download
- Driver Spreadtrum ►Download
- File Fix Signal Advan S5E 4GS (Ram 1GB) ►Download
- File Fix Signal Advan S5E 4GS (Ram 2GB) ►Download
1. Silahkan anda download terlebih dulu semua file di atas kemudian ekstrak menggunakan Winrar.
2. Install terlebih dulu driver untuk Advan S5e 4GS sampai selesai dan pastikan driver terinstall dengan baik agar ponsel dapat terkoneksi ke PC/Laptop dengan benar.
3. Jika sudah buka dan jalankan aplikasi ResearchDownload tool tadi seperti pada gambar di bawah berikut ini:
4. Klik pada Load Packed (Logo Gear Besar), Kemudian masukan file .pac nya, yang terdapat dalam folder Fix Signal yang sudah anda ekstrak tadi. Jangan lupa pilih sesuai dengan versi Ram Advan S5E 4GS yang anda miliki.
5. Kemudian klik Settings (Logo 2 Gear) dan centang hanya pada bagian FDL1, FDL2 dan NV_WLTE, selain itu jangan di centang.
6. Pada bagian NV_WLTE masukan file nvitem.bin yang terdapat dalam folder Fix Signal.
7. Lalu pilih tab Backup, dan hilangkan semua centang, kemudian klik OK, seperti di bawah ini:
8. Setelah itu klik Start downloading (Logo Panah) kemudian matikan smartphone anda, lalu tahan tombol Volume Up dan sambungkan ke pc/laptop menggunakan kabel data.
9. Tunggu beberapa saat hingga smartphone terdeteksi dan terbaca pada ResearchDownload. Jika berhasil, ResearchDownload akan secara otomatis menjalankan proses flashing.
10. Tunggu hingga proses flashing berhasil dengan di tandai tulisan "passed" pada ResearchDownload.
11. Setelah selesai, cabut kabel data dan nyalakan Hp seperti biasa.
12. Done.
Selamat saya ucapkan bagi yang sudah berhasil mengatasi Hp Android Advan S5e 4GS Sinyal Hilang dengan langkah langkah di atas yang sudah saya tulis di sini.
Dengan begitu saya akhiri postingan tentang tutorial Cara Terbaru Mengatasi Masalah Advan S5E 4Gs Sinyal Hilang Setelah Flashing. Tidak lupa saya ucapkan Terima Kasih buat yang sudah berkunjugn ke Blog Bekha Tekno.
0 Response to "Cara Terbaru Mengatasi Masalah Advan S5E 4Gs Sinyal Hilang Setelah Flashing"
Post a Comment