-->

√ Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2021 Agar Cepat Diterima

Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2021 Agar Cepat Diterima -Youtube hingga saat ini merupakan alternatif untuk mendapatkan uang yang paling banyak digemari. Banyak sekali orang yang sudah terbukti sukses dengan hanya mengupload video secara rutin setiap hari.

Karena iming iming dollar dari Google Adsense tak jarang pula banyak artis di Indonesia yang mulai merambah ke dunia Youtube dengan konten konten vlog yang dibuatnya. 

Sepertinya memang Youtube adalah lahan dollar yang sangat menggiurkan hingga para artis pun ikut ikutan membuat konten Youtube. Tak heran para artis pun cepat sekali diterima oleh Google Adsense Youtube.
Kenapa mereka mudah sekali diterima oleh Youtube Adsense? Yang pasti karena mereka sudah mempunyai popularitas, sehingga traffik channel mereka cepat sekali naik.

Berbeda dengan kita yang hanya orang biasa, yang harus paham dan tahu konten apa yang harus kita unggah ke Youtube agar terlihat menarik untuk di tonton.

Baca juga: Cara Memindahkan Channel Youtube Beda Email Dengan Mudah 100% Berhasil

Cara Mengaitkan Chanel Youtube Ke Adsense 

Syarat utama agar channel Youtube dapat menayangkan iklan adalah sudah harus memenuhi target yang diberlakukan oleh Youtube, yaitu Subscribe diatas 1000 dan sudah memiliki jam tayang hingga 4000 jam dalam kurun waktu 12 bulan.

Jika channel anda sudah masuk ke kriteria diatas maka dari pihak Youtube akan memberitahukan anda lewat email anda yang memiliki channel tersebut, jika sebelumnya anda memilih fitur untuk diberitahu saat channel sudah memenuhi jam tayang.

Setelah channel anda sudah memenuhi syarat yang diajukan oleh Youtube langkah selanjutnya adalah mengaitkan channel Youtube anda dengan akun Google Adsense, agar channel dapat menayangkan iklan.

Baca juga: Trik Cara Mempercepat 4000 Jam Youtube Dalam Waktu Kurang Dari 12 Bulan Terbaru

Nah, disini saya akan menjelaskan bagaimana cara mengaitkan Channel Youtube ke Google Adsense dengan benar. Adapun untuk langkah langkahnya dapat anda simak dibawah ini.

Langkah Langkah:

1. Langkah yang pertama adalah menyiapkan akun adsense anda terlebih dahulu. Jika belum mempunyai akun adsense, caranya dapat anda lihat pada menu bantuan Google Adsense disini ►Mendaftar ke AdSense.

2. Jika anda sudah mempunyai akun adsense yang sudah diapprove oleh Google, silahkan lanjut ke bawah.

3. Buka browser yang biasa anda gunakan untuk membuka Youtube atau mengupload video ke Youtube melalui Channel Youtube anda, dan masuk ke Youtube Studio.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
4. Kemudian pada Youtube Studio yang baru, pilih pada menu Monetisasi seperti yang anda lihat pada gambar dibawah ini.
√ Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
5. Akan terbuka jendela menu baru yang menampilkan status Monetisasi channel Youtube anda. Pada menu tersebut langsung saja anda klik pada Daftar Sekarang.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
6. Kemudian pada halaman baru yang muncul anda akan diarahkan ke menu pendaftaran untuk memonetisasi Channel Youtube anda. Pilih pada menu pertama yaitu Tinjau persyaratan Program Partner, lalu anda klik Mulai.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
7. Secara otomatis Youtube akan menampilkan Syarat kebijakan yang harus anda terima pada saat hendak memonetisasi Channel Youtube anda. Lakukan Centang pada kolom Saya menyetujui persyaratan Program Partner Youtube. Setelah itu anda klik pada Setujui Persyaratan.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
8. Setelah langkah awal berhasil, selanjutnya masuk ke Langkah ke dua yaitu Daftar ke Google Adsense. Klik pada Mulai untuk melanjutkan pendaftaran.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
9. Pada langkah ini anda akan dialihkan ke akun Adsense anda, kemudian klik pada menu Dropdown didalam kotak yang terletak disebelah kanan. Kemudian anda pilih pada Ya, saya sudah memiliki akun lalu pilih Lanjutkan.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
10. Pada halaman baru yang muncul anda akan disuruh untuk memasukkan akun google anda yang sudah terdaftar pada Google Adsense. Disini silahkan anda masukkan akun Google Gmail yang sudah atau pernah diterima oleh Google Adsense dan Login.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
11. Tunggu hingga proses Pengaitan Akun Youtube dan Akun Adsense anda selesai. Pada menu ini anda dapat memilih untuk menggunakan Akun Adsense lain, tapi karena anda sudah memiliki akun adsense yang valid, lanjut klik saja pada Setujui Pengaitan.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
12. Nah, sampai disitu anda akan dialihkan ke Halaman menu Google Adsense anda. Jika tidak otomatis dialihkan anda dapat klik pada Redirect.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
13. Langkah selanjutnya anda tingga menunggu status peninjauan Channel Youtube anda selesai.
Sukses Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima!
14 Done.

Baca juga: Cara Daftar Google Adsense 2020 Diterima Atau Tidak Diterima

Selanjutnya silahkan anda tunggu hingga proses peninjauan Channel Youtube anda selesai, namun selama tim Youtube meninjau channel Youtube anda tetaplah selalu rutin mengupload video.

Hal tersebut dilakukan agar Youtube mengetahui bahwa anda benar benar serius dalam membuat konten konten video untuk Youtube. Jadi pastikan selama peninjauan channel, anda harus bersikap kooperaktif.

Demikian tadi artikel tentang Cara Mengaitkan Channel Youtube Ke Adsense 2020 Agar Cepat Diterima yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel